Oct 13, 2014

Senangnya Payment AdSense Lewat Western Union

Metode pembayaran AdSense melalui Western Union (WU) sekarang ini sungguh suatu berkah yang.. yang.. yang sesuatu banget!  Saya masih ingat pertama kali nilai AdSense saya tembus angka 100 dolar, beberapa bulan lamanya tak bisa diuangkan karena proses yang ribet.




Dulu pembayaran masih berupa cek yang dikirimkan melalui pos ke alamat rumah kita. Untuk mencairkannya kita harus mencari bank yang bersedia mencairkan, kalau gak salah dulu yang bersedia hanya bank CitiBank, itu pun baru bisa cair sekitar satu bulan kemudian.

Sementara dengan WU kita bisa mencairkannya di banyak tempat, di bank atau di kantor pos juga bisa. Untuk mencairkan di kantor pos ternyata masing-masing kantor pos ada yang menerapkan kebijakan yang berbeda. Ada kantor pos yang mengharuskan kita melampirkan fotokopi 2 identitas, misalnya KTP dan SIM, sementara di kantor pos yang lain cukup satu kopi identitas saja. Ada pula yang mewajibkan kolom nomor telepon pengirim harus diisi, sementara yang lain boleh dikosongkan.

Cek AdSense jaman dulu yang harus dicairkan lewat bank.

Contoh Informasi payment AdSense yang sudah masuk melalui Western Union.
Oya satu lagi opsi yang palinggg, paling saya suka dari metode payment melalui WU sekarang ini. Nama penerima bisa dibuat atas nama siapa saja. Asal tahu saja, account AdSense saya menggunakan nama saudara saya karena nama saya pernah dibanned. Jadi otomatis yang harus menguangkan ya saudara saya itu. Tapi sejak pakai WU, nama penerima bisa diganti atas nama saya dan yang menguangkanpun saya sendiri.

Dengan adanya kemudahan itu, sekarang tinggal balik ke diri kita untuk memanfaatkannya. Semakin keras kerja kita, semakin banyak pula AdSense-nya.

2 comments: